GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG GIZI SEIMBANG DI DESA SUMBERBENDO KECAMATAN BUBULAN KABUPATEN BOJONEGORO

Authors

  • Siti Patonah
  • Fidrotin Azizah
  • Irda Nunzil A’yunintias

Abstract

Pada masa kehamilan gizi ibu hamil harus memenuhi kebutuhan gizi untuk dirinya dan untuk pertumbuhan serta perkembangan janin karena gizi janin tergantung pada gizi ibu. Kekurangan gizi saat hamil dapat menyebabkan berbagai risiko komplikasi pada ibu hamil, seperti anemia, pendarahan, berat badan ibu tidak bertambah secara normal, mudah terkena penyakit infeksi, hingga kekurangan energi kronis. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil tentang gizi seimbang di Desa Sumberbendo Kecamatan Bubulan Kabupaten Bojonegoro Desain penelitian deskriptif dengan teknik pendekatan survey. Populasi seluruh ibu hamil di Desa Sumberbendo Kecamatan Bubulan Kabupaten Bojonegoro , sampel 28 responden diambil dengan teknik sampling jenuh. Instrumen menggunakan kuesioner. Pengolahan data dengan editing, coding, scoring, tabulating, dan analisa deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 28 responden sebagian besar mempunyai pengetahuan kurang sebanyak 19 responden. Dari hasil penelitian lebih dari sebagian responden di Desa Sumberbendo Kecamatan Bubulan Kabupaten Bojonegoro mempunyai pengetahuan kurang tentang gizi seimbang. Maka, diharapkan responden lebih rutin melakukan ANC serta mengikuti penyuluhan tentang gizi seimbang yang diberikan oleh tenaga kesehatan atau melalui media cetak dan elektronik yang tersedia di sekitar responden sehingga dapat meningkatkan pengetahuannya tentang gizi seimbang dan makan makanan yang mengandung gizi seimbang agar tidak terjadi berbagai masalah kekurangan gizi ibu hamil.   Kata Kunci: Pengetahuan, Ibu Hamil, Gizi Seimbang

Published

2021-02-10